Berwisata Ketoraja

Anda pernah mendengar Tana Toraja / Tator, Tongkonan, Tau-tau, Tedong Silaga, Rambu tuka', Rambu Solo'?
Saya sangat yakin bahwa setelah mendengar salah satu dari kata tersebut anda pasti penasaran.!!!


Memang betul.....
Tana Toraja membuat semua orang penasaran dan ingin mengetahui ada apa dengan Toraja ?
Berikut sedikit kilasan mengenai Toraja

I. Profil Tana Toraja
Tana Toraja berada di kawasan Prop. Sulawesi Selatan, terbentang mulai dari Km.280 s/d Km.355 dari sebelah utara ibukota Provinsi Sulawesi Selatan (Makassar.) Tepatnya pada 2° - 3° LS dan 199° - 120° BT, dengan luas sekitar 3.205,77 Km2 atau sekitar 5% dari luas Prop. Sulawesi Selatan.
Kondisi Topografi daerah Tana Toraja berada di daerah pegunungan, berbukit dan berlembah; terdiri dari 40% pegunungan dengan memiliki ketinggian antara 150 m s/d 3.083 m diatas permukaan laut (dataran tinggi 20%, dataran rendah 38%, rawa rawa dan sungai 2%)
Bagian terendah Kabupaten Tana Toraja berada di kecamatan Bonggakaradeng, sedangkan bagian tertinggi berada di kecamatan Rindinggallo, dengan temperatur suhu rata-rata berkisar antara 15° c - 28° c dengan kelembaban udara antara 82-86%.
Panorama indah gunung-gunung, hutan dan sungai yang bersumber dari mata air pegunungan membasahi persawahan menandakan Kabupaten Tana Toraja merupakan daerah Agraris yang sebagian besar penduduknya mempunyai mata pencarian di sektor Perkebunan dan Pertanian, yang didukung oleh kondisi tanah yang subur untuk tanaman musiman seperti buah-buahan dan sayur-mayur serta jenis tanaman keras seperti cengkeh, coklat, vanili, lada dan kopi.

II. Sarana dan Prasarana
1. Transportasi

a. Transportasi darat.
Dapat menggunakan kendaraan berupa Bus, Mini Bus dengan fasilitas Full AC.
Kondisi jalan relatif baik dengan jarak kurang lebih 315 KM dengan waktu jangkau sekitar 8 jam (Makassar-toraja)
b. Transportasi udara
Tersedia bandara udara Pongtiku dan terbuka untuk penerbangan lokal dari Makassar ke Toraja setiap hari dengan waktu tempuh kurang lebih 45 menit

2. Telekomunikasi
Selain layanan Telkom (kantor Telkom ada) juga pelayanan dari telepon seluler siap mendukung perjalanan anda.

3. Bank
Bank tidak kalah pentingnya didalam perjalanan anda.
Terdapat tiga Bank besar seperti BRI, BNI dan Danamon. Selain itu juga tersedia tempat penukaran mata uang asing (money changer)

4. Hotel dan Restoran
Tersedia Hotel berbintang empat, tiga, dua, satu dan non bintang dengan harga terjangkau
Tersedia cukup banyak resoran dan warung yang harga relatif murah dan HALAL.

5. Tempat Ibadah
Tidak usah kwatir masalah tempat beribadah dan keamanan anda. Toraja sangat terkenal dengan Toleransinya dibidang keagamaan

6. Keamanan
Selagi masih wilayah Indonesia, keamanan pasti sangat diutamakan.

III. Toraja Cantik dan Ramah

1. Perjalanan menuju ke Toraja

Ketika akan memasuki daerah Tanah Toraja, mulai terlihat pemandangan alam yang sangat indah. Terdapat gunung putri yang sangat cantik dan anggun, juga gunung batu yang berdiri kokoh dan perkasa. Jika berhenti sejenak didaerah Koutu kita dapat menikmati keindahan alam sambil minum teh dan bajek koutu yang sangat enak.

Mengenai seluk beluk Gunung putri ini, anda dapat simak di Kecantikan Gunung Nona

2. Selamat datang di Tana Toraja

Pintu gerbang yang cantik dan merupakan salah satu pintu gerbang yang dibanggakan warga Toraja ini terletak di daerah bamba puang. Berdiri patung yang menandakan orang-orang Toraja sangat ramah kepada setiap orang yang berkunjung ke daerahnya.




3. Menikmati Keindahan Toraja
Ketika memasuki daerah Tana Toraja, seketika itu pula anda mulai menikmati pamandangan alam yang sangat cantik.

Batu grafit dan batuan lainnya, serta birunya pegunungan terpampang dengan rapi di depan mata seolah memancarkan senyuman yang penuh pesona, juga akan terliaht anak gembala yang sedang menggembalakan kerbau sehingga pemandangan terlihat kontras dengan padang rumput yang hijau subur. Belum cukup dengan keindahan di sepanjang jalan saja, tetapi di perkampungan di seluruh alam Toraja sangat memikat hati dan seolah tidak ingin berpisah dengannya.

Keindahan Toraja sangat luar biasa dan tiada duanya












Air Terjun (Sarambu) & Kuburan gantung (Londa)











Patung (Tau-tau di Londa) & Pasar hewan (Pasa' tedong di Bolu)












Rumah adat Toraja (Tongkonan di Pallawa) & Naggala











Pemandangan Alam dari Batutumonga & Bori'

IV. Budaya Toraja yang unik
Oleh karena keunikan dan kekhasan adat budaya Tana Toraja sehingga diisebut warisan budaya dunia.
Di Tana Toraja terdapat dua pesta yang sangat terkenal yaitu pesta rambu tuka' (ucapan syukur) dan pesta rambu solo' (kedukaan)
Upacara adat Rambu Tuka' adalah acara yang berhungan dengan acara syukuran bisalnya acara pernikahan, syukuran panen dan peresmian rumah adat/tongkonan yang baru, atau yang selesai direnovasi; menghadirkan semua rumpun keluarga, dari acara ini membuat ikatan kekeluargaan di Tana Toraja sangat kuat semua Upacara tersebut dikenal dengan nama Ma'Bua', Meroek, atau Mangrara Banua Sura'.


Untuk upacara adat Rambu Tuka' diikuti oleh seni tari : Pa' Gellu, Pa' Boneballa, Gellu Tungga', Ondo Samalele, Pa'Dao Bulan, Pa'Burake, Memanna, Maluya, Pa'Tirra', Panimbong dan lain-lain. Untuk seni musik yaitu Pa'pompang, pa'Barrung, Pa'pelle'. Musik dan seni tari yang ditampilkan pada upacara Rambu Solo' tidak boleh (tabu ditampilkan pada upacara Rambu Tuka'.

Sedangkan Rambu Solok adalah pesta atau upacara kedukaan /kematian. Adat istiadat yang telah diwarisi oleh masyarakat Toraja secara turun temurun ini, mewajibkan keluarga yang ditinggal membuat sebuah pesta sebagai tanda penghormatan terakhir pada mendiang yang telah pergi.
Namun dalam Pelaksanaannya, upacara Rambu Solo terbagi dalam beberapa tingkatan yang mengacu pada strata sosial masyarakat Toraja, yakni:Dipasang Bongi: Upacara yang hanya diiaksanakan dalam satu malam. Dipatallung Bongi: Upacara yang berlangsung selama tiga malam dan dilaksanakan dirumah dan ada pemotongan hewan.Dipalimang Bongi: Upacara pemakamanyang berlangsung selama lima malam dan dilaksanakan disekitar rumah serta pemotongan hewan Dipapitung Bongi:Upacara pemakaman yang berlangsung selama tujuh malam yang setiap harinya ada pemotongan hewan.
Biasanya pada upacara tertinggi dilaksanakan dua kali dengan rentan waktu sekurang kurangnya setahun, upacara yang pertama disebut Aluk Pia biasanya dalam pelaksanaannya bertempat disekitar Tongkonan keluarga yang berduka, sedangkan Upacara kedua yakni upacara Rante biasanya dilaksanakan disebuah "lapangan Khusus" karena upacara yang menjadi puncak dari prosesi pemakaman ini biasanya ditemui berbagai ritual adat yang harus dijalani, seperti : Ma'tundan, Mebalun (membungkus jenazah), Ma'roto (membubuhkan ornamen dari benang emas dan perak pada peti jenazah), Ma'Popengkalo Alang (menurunkan jenazah kelumbung untuk disemayamkan), dan yang terkahir Ma'Palao (yakni mengusung jenazah ketempat peristirahatan yang terakhir).
Tidak hanya ritual adat yang dapat dijumpai dalam Upacara Rambu solo, berbagai kegiatan budaya yang begitu menariknya dapat dipertontonkan dalam upacara ini, antara lain : Mapasilaga tedong (Adu kerbau), perlu diketahui bahwa kerbau di Tana Toraja memiliki ciri yang mungkin tidak dapat ditemui didaerah lain, mulai yang memiliki tanduk bengkok kebawah sampai dengan kerbau berkulit belang (tedang bonga), tedong bonga di Toraja sangat bernilai tinggi harganya sampai ratusan juta; Sisemba (Adu kaki); Tari tarian yang berkaitan dengan ritus rambu solo': Pa'Badong, Pa'Dondi, Pa'Randing, Pa'Katia, Pa'papanggan, Passailo dan Pa'pasilaga Tedong; Selanjutnya untuk seni musiknya: Pa'pompang, Pa'dali-dali dan Unnosong.; Ma'tinggoro tedong (Pemotongan kerbau dengan ciri khas masyarkat Toraja, yaitu dengan menebas kerbau dengan parang dan hanya dengan sekali tebas), biasanya kerbau yang akan disembelih ditambatkan pada sebuah batu yang diberi nama Simbuang Batu. Menjelang usainya Upacara Rambu Solo', keluarga mendiang diwajibkan mengucapkan syukur pada Sang Pencipta yang sekaligus menandakan selesainya upacara pemakaman Rambu Solo'.


V. Oleh-oleh dari Toraja

Disana ada toko cinderamata dimana anda dapat membeli segala sesuatu yang khas dari Tana Toraja, ada pakaian, tas, dompet, dan kerajinan tangan lainnya.

ARTKEL TERKAIT



0 komentar:

Template by - PongkyToding